Archive for 2016
Kamis, 27 Oktober 2016
Kasus:
TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah data nasabah kartu kredit maupun debit dari berbagai bank dicuri saat bertransaksi di gerai The Body Shop Indonesia. Sumber Tempo mengatakan, data curian tersebut digunakan untuk membuat kartu duplikat yang ditransaksikan di Meksiko dan Amerika Serikat.
Kejahatan kartu kredit terendus saat Bank Mandiri menemukan adanya transaksi mencurigakan. "Kartu yang biasa digunakan di Indonesia tiba-tiba dipakai untuk bertransaksi di Meksiko dan Amerika," kata Budi.
Setelah dilakukan pengecekan terhadap nasabah, ternyata kartu-kartu itu tidak pernah digunakan di sana. "Setelah dicek, kami baru menutup kartu," katanya.
Kartu tiruan itu hanya bisa digunakan di negara-negara yang menggunakan sistem magnetic stripe.Data pada kartu jenis ini bisa dibaca saat ada kontak fisik dan menggesekkannya melewati mesin pembaca kartu atau card reader.
Di Indonesia, ada dua sistem yang digunakan pada kartu kredit, yaitu chip dan magnetic stripe. Penggunaan chip pada kartu kredit bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan kartu kredit. Adapun transaksi kartu kredit dengan magnetic stripe sebenarnya sudah dilarang. Sedangkan pada kartu debit, magnetic stripe ini baru dilarang mulai 1 Januari 2016.
Bukan hanya Mandiri, PT Bank Central Asia mengaku sudah menerima laporan serupa. General Manager Kartu Kredit BCA, Santoso, mengatakan, berdasarkan informasi sementara, pencurian data berawal dari sebuah gerai The Body Shop. Pencurian kemudian menyebar ke gerai lainnya. "Sepertinya ada oknum yang berhasil membobol dan berpindah-pindah," katanya.
Namun ia menjamin keamanan dalam sistem pengiriman data dari mesin electronic data capture(EDC) ke bank. Santoso juga berjanji akan secepatnya menyelesaikan kasus ini dengan melibatkan kepolisian, perbankan, dan nasabah.
Tak hanya perbankan, The Body Shop Indonesia juga langsung bertindak. Chief Financial Officer The Body Shop, Jahja Wirawan Sudomo, mengatakan, perusahaan sedang menyelidiki kebocoran data di perusahaannya. "Kami dan perbankan masih menyelidiki. Kami berharap selesai pekan depan dan diserahkan ke kepolisian," katanya kemarin.
Karyawan yang terbukti mencuri data nasabah, menurut Jahja, akan dipecat dan diserahkan ke kepolisian. Untuk mencegah kejadian serupa, The Body Shop tidak menerima pembayaran melalui kartu kredit dan debit. Berdasarkan laporan yang diterima dari perbankan, ada 30 data nasabah yang dicuri. Transaksi dilakukan sepanjang Maret 2013.
Menurut Jahja, ia termasuk salah satu nasabah yang menjadi korban. Saat bertransaksi di The Body Shop cabang Bintaro pada 11 Maret 2013, datanya pun disalin. Data itu kemudian dipakai pada transaksi di Amerika Serikat pada 14 Maret 2013.
Jahja mengatakan, ada tiga gerai yang diduga bermasalah. "Tempatnya di Bintaro (Tangerang), Casablanca, dan Basko Padang," katanya.
Adapun pencurian kartu baru diketahui di dua bank, yaitu BCA dan Bank Mandiri. Sedangkan di Citibank, yang juga memiliki mesin EDC, belum ada laporan.
Sesuai dengan aturan Bank Indonesia, menurut Deputi Direktur Sistem Pembayaran Bank Indonesia Puji Atmoko, jika merchant kedapatan berkomplot dengan pelaku kejahatan, bank wajib menghentikan kerja sama. Bank juga diwajibkan melaporkan fraud tersebut ke Bank Indonesia paling lambat satu bulan setelah kejadian.
Tanggapan :
Dari kasus diatas, saya dapat melihat bahwa kasus diatas termasuk penyalahgunaan kartu kredit oleh orang yang tidak berhak. Motif kegiatan dari kasus ini termasuk ke dalam cybercrime sebagai tindakan murni kejahatan. Hal ini dikarenakan si penyerang dengan sengaja menggunakan kartu kredit milik orang lain. Kasus cybercrime ini merupakan jenis carding. di zaman dimana teknologi berkembang pesat, ditambah dengan perluasan jaringan internet memudahkan siapapun dalam mengeksplor pengetahuan. Bahkan hingga pengetahuan yang tidak baik hingga menghasilkan keterampilan yang merugikan orang lain.
Kasus diatas juga menunjukkan bahwa ada celah keamanan dimana saat kasir menggesek kartu pada waktu pembayaran, pada saat data berjalan ke bank-bank tertentu itulah data dicuri. Akibatnya, banyak laporan pemegang kartu kredit yang mendapatkan tagihan terhadap transaksi yang tidak pernah dilakukannya.
Solusi :
Untuk mencegah terjadinya kasus seperti diatas, perlunya dukungan lembaga khusus, lembaga ini diperlukan untuk memberikan informasi tentang cybercrime, melakukan sosialisasi secara intensif kepada masyarakat, serta melakukan riset-riset khusus dalam penanggulangan cybercrime, dan tentunya meningkatkan cyberlaw karena di indonesia Cybercrime belum sepenuhnya terakomodasi dalam peraturan / Undang-undang yang ada. Penggunaan enkripsi untuk meningkatkan keamanan. Penggunaan enkripsi yaitu dengan mengubah data-data yang dikirimkan sehingga tidak mudah disadap (plaintext diubah menjadi chipertext). Untuk meningkatkan keamanan authentication (pengunaan user_id dan password), penggunaan enkripsi dilakukan pada tingkat soc.
Sumber :
Tag :// Pengantar telematika,
Tag :// Tugas SoftSkill
Sabtu, 25 Juni 2016
Dampak
Komputer terhadap Perkembangan Bisnis
Komputer adalah sebuah perangkat untuk menyelesaikan
suatu tugas.
Komputer terdiri
dari pengguna, perangkat Lunak
dan perangkat keras. Komputer dapat digunakan oleh siapapun dari yang tua hingga yang muda. Awalnya komputer digunakan untuk menyelesaikan tugas saja. Tetapi sekarang komputer digunakan untuk bermain game, berbisnis dan lain-lain.
Bisnis merupakan serangkaian kegiatan
yang berhubungan dengan pembelian ataupun penjualan barang dan jasa. Kegiatan tersebut
dilakukan secara berulang-ulang. Penjualan jasa ataupun barang yang hanya
terjadi satu kali saja bukanlah merupakan pengertian bisnis. Keuntungan
individu dan kelompok adalah aspek utama bisnis. Bisnis memiliki dua fungsi
yaitu, fungsi mikro (konstribusi terhadap pihak yang berperan langsung), dan
fungsi makro (konstribusi terhadap pihak yang tidak berperan langsung).
Pada bidang bisnis, biasanya
sistem komputer digunakan untuk memproses gaji, data statistik, dan akunting
(keuangan). Sistem komputer melakukan otomatisasi pekerjaan-pekerjaan rutin
kantor. Banyak bisnis sudah menggunakan sistem komputer untuk pengawasan stok
barang, membuat laporan keuangan, meramal, dan merencanakan bisnis masa depan.
Bagi dunia bisnis, jejaring telekomunikasi awalnya digunakan seperti halnya
jejaring listrik, distribusi air, dan jejaring utilitas lain. Ini merupakan
sumber yang penting, tetapi dulu perusahaan memiliki pengaruh yang kecil.
Perusahaan-perusahaan memiliki pilihan yang terbatas atas layanan yang diperoleh
dari penyediaan layanan yang dikelola secara monopoli. (Siswanto, 2013).
Perkembangan komputer
memiliki dampak positif dan negative pada dunia bisnis. Dampak positif adalah
banyaknya minat dari berbagai perusahaan untuk memperluas cakupan bisnisnya di
dunia maya. Munculnya lapangan kerja baru lapangan kerja baru, yaitu jasa
pembuatan website dan layanan
hosting. Munculnya model bisnis baru yang biasa disebut dengan e-business dan e-commerce. Adanya kemudahan sebuah bisnis dengan munculnya forum
jual beli dan media pertemanan. Karena promosi menjadi lebih murah. Jaringan marketing lebih luas bahkan sampai luar negeri. Sementara, dampak negatif adalah munculnya jenis kejahatan kriminal
baru berupa ancaman peretasan website yang
bertujuan mencuri data-data perusahaan. Maraknya
penipuan berkedok bisnis online. Munculnya bisnis-bisnis ilegal seperti judi online, human
trafficking. Tergantinya peran manusia oleh komputer, yang berakibat
bertambahnya pengangguran karyawan.(Wahyu, 2004).
Daftar
Pustaka
Wahyu. 2004. Teknologi
Komputer dalam Bisnis. Yogyakarta: BP STIE YKPN.
Siswanto. 2013. Perkembangan Komputer di Bidang Bisnis. Lampung: Aura Publishing.
Peranan Komputer untuk
Manusia
Banyak hal yang dapat
dilakukan seseorang dengan komputer. Komputer adalah media atau alat bantu
untuk mempermudah pekerjaan seseorang baik dalam bidang pendidikan maupun yang
lainnya. Selain dapat mengakses informasi dari segala penjuru dunia, komputer
juga menyajikan pelajaran yang menarik dan kreatif baik di sekolah, di rumah
atau dimanapun anda berada.
Peranan sebuah komputer untuk manusia itu sangat lah banyak,berikut adalah macam – macam peranan komputer
untuk manusia:
1. Komputer
sebagai sarana mempermudah kerja.
Dengan komputer banyak
pekerjaan yang dapat di selesaikan dengan mudah, bila dahulu orang mengetik
surat harus dengan mesin tik, dan bila ada kesalahan maka kertas tersebut akan
di sobek dan di ketik ulang kembali, selain itu dengan mesin tik dokumen yang
telah di ketik tidak dapat diubah kembali, sementara dengan menggunakan komputer
kita dapat mengetik dokumen, mengubah dan
menyimpan dokumen tersebut untuk dapat diubah berulang-ulang.
2. Membantu
dalam Bidang Kesehatan.
Mempermudah Dokter dan
Perawat dalam memonitor kesehatan pasien monitor detak jantung pasien lewat
monitor komputer, aliran darah , memeriksa organ dalam pasien dengan sinar X.
Sebagai contoh saat perawatan Almarhum Mantan Presiden Soeharto di Rumah Sakit
Pertamina Jakarta, tahun 2008. Dengan teknologi modern bisa memonitor, bahkan
menggantikan fungsi organ dalam seperti Jantung, Paru-paru dan Ginjal. Itu
merupakan teknologi kesehatan yang digabungkan dengan teknologi Informasi dan
Komputer.
3. Sebagai
Sarana Komunikasi.
Zaman dahulu bila berkomunikasi
dengan seseorang yang berada jauh dari kita, kita dapat menggunakan fasilitas
telepon, tapi itu kita hanya mendengar suara teman atau saudara kita. Dengan
komputer kita dapat :
·
Berbicara
dengan teman atau saudara kita
·
Sambil
bicara kita bisa melihat mereka dengan menggunakan Webcam
·
Dapat
menuliskan kata-kata kita kepada mereka (Chating)
·
Juga
kita dapat menulis surat kepada mereka (Email)
·
Kita
dapat mengirim gambar atau file
kepada mereka dll
4. Sebagai
Alat Hiburan.
Dahulu alat hiburan
kita hanyalah Radio, tape, Televisi dan jalan-jalan untuk mengetahui kondisi
dan situasi dari satu wilayah. Dengan komputer kita dapat mengghibur dirikita
dengan berbagai fasilitas yang
terdapat pada komputer antara lain :
·
Mendenar
lagu-lagu atau musik melalui CD/DVD
atau melalui Internet.
·
Menonton
Video
lewat kaset CD/DVD atau melalui
Internet.
·
Bermain
Game, dengan aplikasi game yang kita Install sendiri atau Game online dengan Internet.
·
Berhubungan
dengan teman melalui fasilitas Chating,
atau Webcam.
·
Nonton
TV, dari saluran TV Reciver yang kita pasang pada komputer atau melalui TVChanel Online dengan Internet.
5. Sebagai
Alat Pendidikan.
Dahulu fasilitas
pendidikan hanya kita peroleh melalui Sekolah, dan selain di sekolah informasi
pendidikan dapat kita peroleh melalui media Radio, Televisi, Koran, dan
tempat-tempat kursus. Dengan menggunakan Komputer yang terhubung dengan Internet ataupun
tidak kita dapat memperoleh pendidikan dan Ilmu pengetahuan. Komputer dapat
digunakan sebagai media pembelajaran karena memiliki kelebihan dari media
pembelajaran yang lain (Gagne
dan Briggs dalam Santoso
2000).
Kamis, 09 Juni 2016
Tugas 5
HP Luncurkan
Printer Baru
Printer merupakan salah satu hardware yang cukup penting
peranan nya. HP Inc.,
perusahaan teknologi asal Amerika Serikat, merilis 9 printer baru untuk segmen
UKM. Perangkat-perangkat tersebut merupakan anggota baru dari keluarga printer
OfficeJet Pro dan LaserJet.Pengenalan printer baru itu sendiri dilakukan dalam
sebuah acara di Makau, Rabu, 6 April 2016. "Hari ini merupakan peluncuran
printer komersial kami yang terbesar dalam 10 tahun terakhir,” ujar Richard
Bailey, Presiden Wilayah Asia-Pasifik dan Jepang HP Inc., .
HP
meluncurkan 2 seri printer yaitu Officejet Pro, dan HP Color Leserjet. “Seri
printer OfficeJet Pro
yang satu ini cocok bagi UKM dan perusahaan kecil yang tidak membutuhkan
pencetakkan dalam jumlah yang cukup banyak” Ujar nya. Hal itu karena printer
seri ini mampu mencetak 2000 dokumen per bulannya. Perangkat ini hadir dengan
beberapa model, yakni HP OfficeJet Pro 8710/8720/8730/8740, All-in-One, dan HP
OfficeJet Pro 8210. Kelima model ini diklaim mampu menghasilkan kualitas cetak
yang tinggi, sambil tetap berhemat.
Seri
yang kedua yaitu HP Color Leserjet. Ada dua seri LaserJet baru yang
diperkenalkan, yakni HP LaserJet Pro M501, dan HP Color LaserJet Pro MFP M377.
Seri LaserJet Pro M501 merupakan printer dengan fungsi tunggal yang
diperuntukkan bagi UKM dan bisnis skala menengah yang butuh mencetak hingga
6.000 dokumen per bulannya. Sementara, HP Color LaserJet Pro MFP M377 merupakan
printer berwarna multifungsi untuk pencetakan bagi UKM dengan jumlah 4.000
halaman. “Pastinya semua printer yang telah diluncurkan ini dapat berguna bagi
UKM dan bisnis bersekala menengah” tambah nya.
Daftar Pustaka :
Deliusno
2016,Peluncuran Printer HP Baru
Tugas 4
Software komputer
Nama lain dari Software adalah perangkat lunak. Karena
disebut juga sebagai perangkat lunak, maka sifatnya pun berbeda dengan hardware atau perangkat keras. perangkat
keras adalah komponen yang nyata yang dapat diliat dan disentuh oleh secara
langsung manusia. Sedangkan software atau Perangkat lunak tidak dapat disentuh
dan dilihat secara fisik. Software memang tidak tampak secara fisik dan tidak
berwujud benda namun bisa untuk dioperasikan.
Software komputer adalah
sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer. Data elektronik
yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan
menjalankan suatu perintah. Melalui software
atau perangkat lunak inilah suatu komputer dapat
menjalankan suatu perintah. Software atau perangkat lunak komputer
berdasarkan distribusinya dibedakan menjadi beberapa macam, yaitu software
berbayar, software gratis atau free. Software gratis sendiri terbagi menjadi 4
yaitu freeware, free software, shereware, adware.
Microsoft Office adalah paket software buatan
Microsoft Coorporation yang dirancang untuk memudahkan tugas perkantoran.
Dengan Microsoft Office kita bisa mengetik proposal, surat, laporan keuangan,
presentasi, database karyawan, membuat
logo, dan lain-lain. Microsoft Office merupakan termasuk software
berbayar. Dimana software
berbayar merupakan perangkat lunak yang didistribusikan untuk tujuan
komersil. Pengguna yang ingin
menggunakan atau mendapatkan software tersebut dengan cara membeli atau
membayar pada pihak yang mendistribusikannya.
Daftar pustaka
1.
Com, J. 2011 Buku
Pintar Kompur Dari Nol Hingga Mahir. Yogyakarta : Multucom
Komputer Wahana. 2015
Microsoft word, Excel, dan PowerPoint 2013. Jakarta : AndiPublisher
Tugas 3
Perkembangan
Komputer di Indonesia
Perkembangan
penggunaan komputer semakin meningkat. Hal ini terjadi karena pentingnya
komputer dalam peranan kehidupan sehari-, misalnya dalam menyelesaikan suatu
pekerjaan yang mana akan lebih baik dan cepat dengan menggunakan teknologi
komputer. Komputer sendiri adalah suatu teknologi yang sekarang sudah tidak
asing lagi untuk didengar. Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah
data menurut perintah yang telah dirumuskan. Komputer juga sudah lama masuk
kedalam kehidupan masyarakat indonesia.
Sejarah penggunaan komputer di
Indonesia terbagi dalam empat era, antara lain : era 1960-an yang menjadi awal
atau mulai dibuka-nya pintu gerbang komputer masuk ke Indonesia, lalu yang
kedua adalah era 1980-an yang merupakan masa-masa perkenalan dan pemahaman akan
dunia komputer. Lalu berikutnya adalah era 1990-an yang merupakan masa-masa
pengembangan, dan yang terakhir adalah era di awal-awal tahun 2000-an yang
telah jauh lebih modern dan ditandai dengan fakta bahwa komputer sudah menjadi
‘barang umum’ bagi masyarakat Indonesia. Masyarakat
Indonesia kini sudah tak asing lagi dengan komputer. Bahkan masyarakat
Indonesia kini sudah tidak “gagap akan teknologi” sehingga terus mengamati
perkembangan dari teknologi komputer ini. Namun, teknologi komputer ini pun tak
luput dari beberapa dampak dalam pemakaiannya selain manfaat yang sangat banyak
tentunya.
Pengertian komputer
Komputer adalah sebuah perangkat untuk menyelesaikan suatu tugas.
S P O
Komputer terdiri dari pengguna, perangkat Lunak dan perangkat keras.
S P
O
Komputer dapat digunakan oleh siapapun dari yang tua hingga yang
muda.
S P O K
Awalnya komputer
digunakan untuk menyelesaikan tugas saja.
S P O
Tetapi sekarang komputer
digunakan untuk bermain game , menonton video dan lain-lain
S P
O
Pada komponen
perangkat keras terdiri dari alat
input dan output.
S P O
Alat input terdiri dari mouse, keyboard, dan scanner.
S P O
Sedangkan alat
output terdiri dari monitor, speaker, dan printer.
S P O
Komponen perangkat
lunak adalah program yang tersimpan pada komputer .
S P O
Sedangkan pengguna
adalah orang yang menggunakan komputer.
S P O
Ibu
pergi ke pasar.
S P K
Di pasar ibu membeli buah-buahan untuk
dibuat es buah.
S P O K
Buah yang ibu beli terdiri dari melon, apel,
dan alpukat.
S P O
Setelah itu ibu membeli gula dan susu kental
manis.
S P O
Tidak lupa ibu membeli mainan pesanan
adik dirumah.
S P O K
Tag :// Bahasa Indonesia 2,
Tag :// Tugas SoftSkill